Home » Barista » Piccolo Latte, Kopi laris di Australia
Piccolo Latte, Kopi laris di Australia
Credit : Coffee History

Piccolo Latte, Kopi laris di Australia

Piccolo Latte, Kopi laris di Australia-  Kopi merupakan minuman yang memiliki keistimewaan dalam hal rasa dan juga aroma. Namun, yang membuat minuman ini semakin menarik adalah adanya beragam cara dan upaya untuk bisa menikmati setiap cangkirnya dan setiap tetes kopi yang dicicipi. Dengan menggunakan jenis kopi yang berbeda, akan memberikan dampak rasa yang berbeda pula, bila menggunakan single origin yang berbeda, maka akan memberikan karakter kuat yang berbeda pula dari kopi-kopi tersebut, begitu pula juga menggunakan teknik seduh dan juga takaran yang berbeda, maka akan diperoleh hasil yang berbeda pula. Maka tidak mengherankan bila terlahir banyak kreasi luar biasa dari secangkir kopi.

Begitu pula pada piccolo latte yang merupakan minuman dengan takaran yang berbeda dari minuman lainnya sehingga menjadikan kopi piccolo ini menjadi pilihan banyak orang. Bahkan di Australia atau biasa dikenal dengan sebutan negeri kangguru, piccolo telah dianggap sebagai kopi terlaris yang menjadi pilihan utama bagi para pengunjung kafe-kafe disana. Terdapat sedikit perdebatan tentang komposisi yang seharusnya dipakai saat membuat piccolo latte, yaitu satu sisi mengatakan bahwa piccolo latte terdiri dari single espresso shot 30ml dengan mencampurkan susu yang telah dipanaskan dan sajikan ke dalam cangkir yang berukuran 80ml. lalu pada sisi yang lainnya mengatakan bahwa piccolo latte dibuat dengan menggunakan double ristretto 20ml dan mencampurkan lebih banyak susu, lalu tetap menyajikannya pada cangkir berukuran 80ml. (Baca juga : Overdosis Kafein, Penyebab dan Cara Mengatasinya)

Piccolo Latte, Kopi laris di Australia
Credit : Burpple

Piccolo Latte, Kopi laris di Australia

Cita rasa ataupun karakter dari piccolo latte, yaitu tidak terlau pahit, juga tidak terlalu manis. Sehingg dapat dikatakan kalau kopi ini sangat seimbang dan cukup pas di mulut. Selain itu, beberapa penikmat kopi ini menyatakan bahwa rasa yang dihadirkan dalam secangkir Piccololatte terasa kuat Ristretto-nya, namun tetap ada legitnya susu yang terkadang muncul. Sedangkan untuk ristretto sendiri merupakan bagian terbaik dari proses ekstraksi Espresso karena teksturnya lembut dan kadar asamnya pun sedikit akibat lamanya proses ekstraksi.

Yang paling menarik dari piccolo latte adalah aroma kopi yang sangat pekat walaupun telah dicampur dengan susu. Selain itu juga pada busanya memang berbeda dengan kopi latte karena susunya sangat mudah berbaur atau tercampur secara merata dengan kopi, padahal piccolo diracik tanpa adanya adukan dari sendok sama sekali. Kopi ini memang direkomendasikan bagi pencinta kopi, karena kopi piccolo tetap menjadikan rasa dan aroma kopi menjadi raja di dalam gelas kecil piccolo latte. (Ramadhani)

About Sada

The Origin Gayo Specialty Coffee for Special people

Check Also

Status Konservasi Kopi Global Ex Situ

Status Konservasi Kopi Global Ex Situ

Status Konservasi Kopi Global Ex Situ – Membahas tentang konservasi kopi mungkin tidak akan pernah …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.